ABOUT HABI

HOME / ABOUT
habi cikoneng

HABI Cikoneng merupakan sekolah yang menggunakan Kurikulum Kuttab. Kurikulum ini berbeda dengan kurikulum sekolah pada umumnya, bukan sengaja tampil beda atau memunculkan perbedaan tetapi sejatinya konsep yang dibawa setidaknya telah lama hadir lebih dari 1400 tahun yang lalu. Konsep inilah yang berhasil melahirkan generasi terbaik hingga mampu memakmurkan bumi. Sebagaimana yang diriwayatkan oleh sahabat mulia Jundub bin Abdullah;

Dari Jundub bin ‘Abdillah, ia berkata, kami dahulu bersama Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, kami masih anak-anak yang mendekati baligh. Kami mempelajari iman sebelum mempelajari Al-Qur’an. Lalu setelah itu kami mempelajari Al-Qur’an hingga bertambahlah iman kami pada Al-Qur’an. (HR. Ibnu Majah, no. 61. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih)

Motto

Adab Sebelum Ilmu, Iman Sebelum Qur’an

Visi Sekolah

Mencetak Generasi Qurani yang Berkarakter Iman

Misi Sekolah

Membentuk Karakter

Membentuk pengajaran dan penanaman karakter iman, menghafal, memahami, dan mentadabburi Alquran.

Mengembangkan Minat dan bakat

Membantu menemukan dan mengembangkan minat dan bakat anak secara optimal dan mengarahkan potensinya untuk tujuan da’wah.

Keutamaan Adab Sebelum Ilmu

Mengajarkan adab sebelum Ilmu, membentuk anak menjadi penuntut ilmu seumur hidup yang mempunyai kepedulian sosial dan berkarakter kuat.

Pendekatan Individual

Membantu mengatasi berbagai keterbatasan anak dalam belajar dengan melakukan pendekatan individual.

Jenjang Pendidikan

LEVEL AWAL (Kelas 1, 2, dan 3)

Level Awal : Kelompok Belajar jenjang Awal selama 3 tahun setara kls 1-3 SD

Pada jenjang ini, anak-anak mempelajari IMAN (Mengenal Allah SWT lebih dalam melalui interaksi alam), menghafal dan memahami isi kandungan ALQURAN, dan CALISTUNG yaitu Membaca (Belajar membaca dan menanamkan hobi membaca sejak dini), Belajar menulis dan menyampaikan pengetahuan lewat tulisan, Berhitung dengan konsep dasar PKBTK (pangkat, kali, bagi, tambah, kurang)

LEVEL QONUNI (Kelas 4, 5, dan 6)

Level Qonuni : Kelompok Belajar jenjang Qonuni selama 3 tahun setara kls 4-6 SD

Pada jenjang ini, anak melanjutkan Pelajaran dan Hafalan Alquran, Mengenal Allah SWT lebih dekat melalui interaksi alam & sosial.

Calistung dan materi USBN, juga keterampilan/ Lifeskill sesuai minat dan bakat anak

Meet our headmaster

Dengan landasan menjadikan sekolah ini sebagai tempat menanamkan tauhid dan adab pada anak, juga menjadikan aspek Iman dan Alquran sebagai landasan fikiran mereka sebelum mempelajari Ilmu, kami berharap anak-anak dapat memiliki pemahaman yang baik mengenai kehidupan sejak dini, dan membuat mereka mampu memandang kehidupan yang sebenarnya dengan perspektif islam yang baik dan sesuai ajaran Rasulullah SAW dan Al-Qur’an .


Ust. Asep Khoerudin Syahid A.Md  
(Kepala Sekolah HABI)

Jajaran Asatidz dan Asatidzat Tahun Ajaran 2025-2026

Arif Rahman Hakim S.Pdi

Bag. Kesiswaan dan Guru Iman Qonuni 2

Aulia Nurhanifa Suherlan

Bag. Kurikulum dan Guru Iman Qonuni 1

Nadiyya Nisa'an Khofiyya S.Ag

Bendahara dan Tata Usaha

Fuad Huda Fadholi

Bag. Peralatan dan Guru Qur'an Qonuni 3

Leni Umaroh S.Psi

Guru Iman Qonuni 3

Neng Ira Kamila

Guru Qur'an Qonnuni 2

Ibrahim Yahya Al-Ghozi

Guru Qur'an Qonuni 1

Gunawan Faiz Faudzan

Guru Iman Awal 3

Alifa Kamilsa Istihara

Guru Qur'an Awal 3

Meutia Syarifah Razzaq

Guru Qur'an Awal 2

Detia Fitriani S.Pd

Guru Iman Awal 2

Sani Nuraeni

Guru Iman Awal 1

Mutia Salsabila

Guru Iman Awal 1

Hamzi Aufa Syahid Al-Hafidz

Guru Bantu Al-Qur'an